Pantai Siung Yogyakarta, Pesona Alam Pasir Putih yang Meraung

1
573
pantai siung,yogyakarta
obat kuat,libion,libiceng,phuceng,madu stamina,madu phuceng,sehatshop,stamina pria,madu,jahe merah,purwoceng

pantai siung,yogyakarta

Yogyakarta merupakan salah satu provinsi di Indonesia yang selain terkenal dengan sebutan kota pelajar, juga penuh akan obyek wisatanya. Mulai dari wisata alam, budaya, bahkan kuliner, semua dapat Anda temukan di Yogyakarta. Salah satu obyek wisata alam yang dapat kita kunjungi dan kaya akan keindahan alamnya adalah Pantai Siung.

Pantai yang termasuk pantai pendek ini terletak di Dusun Wates, Desa Purwodadi, Kecamatan Tepus, Kabupatan Gunung Kidul, Yogyakarta, atau lebih tepatnya sebelah selatan kecamatan Tepus. Mengapa disebut pendek? Hal ini disebabkan Pantai Siung terletak di cekungan yang panjangnya hanya sekitar 300-400 m.

Rute menuju pantai siung

Untuk dapat mencapai Pantai Siung, jarak yang harus Anda tempuh adalah sekitar 70 km dari pusat kota Yogyakarta, atau sekitar 2 jam perjalanan. Untuk dapat ke pantai ini dari Kota Yogyakarta, Anda dapat melewati jalur Yogyakarta-Wonosari-Tepus-Purwodadi-Pantai Siung. Selain itu Anda dapat memanfaatkan transportasi umum berupa bus dari Terminal Giwangan Yogyakarta dengan jurusan Jogja-Wonosari.

Setelah sampai di terminal Wonosari, lanjutkan perjalanan Anda dengan angkutan umum jurusan Wonosari-Tepus. Kemudian dari terminal Tepus menuju lokasi, transportasi umum yang bisa Anda manfaatkan adalah jasa ojek. Jika Anda bersama rombongan, Anda dapat menggunakan jasa sewa mobil berkapasitas 10 orang dari terminal Wonosari menuju Pantai Siung. Sebelum memasuki Pantai Siung, Anda akan dikenai biaya retribusi sebesar Rp 3.000,- dan biaya tambahan sebesar Rp 2.000,- untuk biaya parkir jika Anda menggunakan sepeda motor sendiri.

Anda akan menemui jalan yang berkelok-kelok dan sedikit menanjak serta pemandangan bukit kapur yang ditumbuhi pohon-pohon jati sebelum mencapai lokasi, namun hal itu tidak sebanding dengan keindahan alam yang akan Anda saksikan.

Setelah tiba di Pantai Siung, Anda akan disuguhkan dengan indahnya bebatuan karang dan deretan tebing-tebing kokoh. Berbeda dengan pantai lain seperti Pantai Parangtritis di Kabupaten Bantul yang cenderung berpasir hitam, di Pantai Siung Anda dapat menyaksikan pesona pantai pasir putih dengan pemandangan alam yang masih alami.

pantai siung

Anda dapat memanfaatkan waktu untuk mengeksplorasi karang-karang di sekitar tepi pantai yang masih alami, bermain pasir dan ombak ataupun memancing. Anda dapat juga berjalan naik menyusuri deretan tebing di sebelah barat pantai. Dari atas tebing, akan Anda saksikan keindahan Pantai Siung secara menyeluruh dan hamparan laut dengan deburan ombak yang menambah pesona dari pantai ini. Pada sore hari, Anda dapat menikmati terbenamnya matahari dari atas tebing.

pantai siung,yogyakarta
Pesona Pantai Siung yang tampak dari atas tebing
Pantai siung,yogyakarta
Indahnya hamparan laut yang terlihat dari atas tebing

Bagi Anda pecinta olahraga Panjat Tebing, Pantai Siung dapat menjadi referensi baru yang menantang karena di pantai ini selain menyajikan pesona alamnya, juga terdapat lokasi panjat tebing yang memukau. Biasanya pada Sabtu dan Minggu di sore hari, Anda akan menyaksikan orang-orang yang sedang latihan panjat tebing. Jalur pemanjatan yang terdapat di Pantai Siung ada sekitar 245 dengan tingkat kesulitan dan karakteristik jalur yang bervariasi.

Arena untuk panjat tebing ini telah dibuka sejak tahun 2000 oleh pemerintah kota Yogyakarta. Pada tahun 2005, Pantai Siung digunakan sebagai tempat ACG (Asean Climbing Gathering) yang diikuti oleh sekitar 200 peserta atlet panjat dari 6 negara.

Tertarik untuk mengunjunginya? Rencanakanlah liburan dan masukkan Pantai Siung dalam daftar liburan Anda

Comments

comments

Comments are closed.