
Kabarnesia.com – Para penggemar K-Pop pasti sudah tidak asing lagi dengan Golden Disk Awards. Ajang penghargaan yang digelar setiap tahunnya oleh Asosiasi Industri Musik Korea Selatan itu pertama kali menghelat acara ini di tahun 1986.
Upacara itu telah berlangsung selama dua hari, 10-11 Januari 2018, dengan MC yang berbeda untuk malam yang berbeda, dengan JTBC sebagai stasiun televisi yang menayangkan ajang penghargaan ini. Ajang penghargaan Golden Disc ke-32 diadakan di Pusat Pameran Internasional Korea di Ilsan, Provinsi Gyeonggi.
Pada hari pertama Golden Disc Awards akan memberikan trofi kepada penyanyi berprestasi di chart musik digital, dengan dua orang MC Lee Seung Gi dan Lee Sung Kyung.
Sementara pada hari kedua, Golden Disc Awards akan memberikan trofi kepada penyanyi yang berprestasi di penjualan album fisik. Dua orang MC yang akan membawakan acara pada hari kedua ialah Sung Si Kyung dan Kang Sora.

BACA JUGA:
- Diduga Bunuh Diri, Anggota Grup Shinee Jonghyun Meninggal Dunia
- Inilah Daftar Pemenang Lengkap AMI Awards Tahun Ini
DAFTAR PEMENANG HARI ke- 1
- DIGITAL DAESANG Song of The Year : IU
IU mengawali debutnya pada tahun 2008 di bawah naungan LOEN Entertaiment. IU akhirnya menjadi solois wanita pertama yang berhasil meraih trofi untuk title terbesar Song of The Year, setelah berhasil mengalahkan ke-29 artis termasuk idol grup dan solois lainnya dengan lagu hits IU yang berjudul Through of The Night.

- DIGITAL BONSANG of SONG AWARDS
Penghargaan ini diberikan kepada 12 musisi (baik solois maupun idol grup) dengan menghitung penjualan lagu digital dengan voting online dan keputusan terakhir akan diputuskan oleh para juri dalam upacara penghargaan tersebut. Inilah daftar pemenang Bonsang of Song Awards 2018 :
- BlackPink
sumber foto dari sbs.au BlackPink adalah grup vokal wanita Korea Selatan yang dibentuk oleh YG Entertainment. Terdiri dari anggota Jennie, Jisoo, Lisa, dan Rosé, grup ini secara resmi memulai debutnya pada tanggal 8 Agustus 2016. Mereka membawa trofi untuk Bonsang of Song yang berjudul As If It’s Your Last
- Heize
sumber foto dari soompi Heize adalah penyanyi dan penulis lagu Korea yang masuk ke agensi CJ E&M. Setelah melakukan debutnya di tahun 2014 dengan EP Heize, dia mengangkat namanya dengan tampil di ajang reality show Unpretty Rapstar dua di season kedua. Ia berhasil membawa pulang trofi Bonsang of Song dengan lagu yang berjudul You, Clouds, Rain.
- Bolbbalgan4
sumber foto dari soompi Juga dikenal sebagai Blushing Youth adalah duo Korea Selatan yang dibentuk oleh Shofar Music pada tahun 2016. Mereka disebut sebagai salah satu “Digital Monster Artist Trio Korea” bersama dengan IU dan Heize. Mereka tampil di Superstar K6 pada 2014 sebelum menandatangani kontrak dengan agensi mereka saat ini. Duo ini terdiri dari Ahn Ji-young dan Woo Ji-yoon. Mereka memulai debutnya pada 22 April 2016, dengan single “Fight Day” dari mini album Red Ickle.
Mereka berhasil membawa trofi di Golden Disk Awards yang ke-32 Bonsang of Song dengan lagunya yang berjudul Tell Me You Love Me.
- Akdong Musician
sumber foto dari soompi Dikenal sebagai AKMU adalah duo yang terdiri dari kakak-beradik Lee Chan Hyuk dan Lee Su Hyun. Mereka berpartisipasi dalam K-pop Star 2 pada tahun 2012 dan memulai debutnya di bawah YG Entertainment pada tahun 2014. Mereka membawa trofi Bonsang of Song untuk lagunya yang berjudul Last Goodbye.
- TWICE
sumber foto dari soompi Girl Group yang dibentuk oleh JYP Entertainment melalui reality show di tahun 2015 berjudul Sixteen. Kelompok ini terdiri dari sembilan anggota: Nayeon, Jeongyeon, Momo, Sana, Jihyo, Mina, Dahyun, Chaeyoung, dan Tzuyu. Kelompok ini memulai debutnya pada 20 Oktober 2015, dengan extended play (EP) The Story Begins. Mereka membawa pulang trofi Bonsang of Song dengan lagunya yang berjudul Knock Knock.
- Big Bang (Big Bang tidak dapat hadir karena kegiatan solonya, trofi diberikan kepada Winner sesama satu agensi.) Big Bang mendapat trofi untuk Bonsang of Song dengan lagunya yang berjudul FXXK IT.
- WINNER

Dibentuk pada tahun 2013 oleh YG Entertainment dan memulai debutnya pada tahun 2014. Saat ini terdiri dari empat anggota, Jinwoo, Seunghoon, Mino dan Seungyoon. Awalnya grup lima potong dengan Taehyun, yang kemudian berangkat dari grup pada bulan November 2016.
Mereka membawa pulang trofi Bonsang of Song dengan lagunya yang berjudul Really Really
8. Yoon Jong Shin

Soompi adalah penyanyi dan penulis lagu. Selain musik Yoon Jong Shin juga merambah ke dunia entertainment. Ia membawa pulang trofi Bonsang of Song dengan lagunya yang bejudul Like It.
9. Red Velvet

Kelompok ini memulai debutnya pada tanggal 1 Agustus 2014, dengan single digital mereka “Happiness” dan dengan empat anggota: Irene, Seulgi, Wendy and Joy. Pada bulan Maret 2015, Red Velvet menambahkan anggota kelima, Yeri, ke grup tersebut.
Malam itu mereka membawa pulang trofi Bonsang of Song dengan lagunya yang berjudul Red Flavor.
IU

Sama seperti musisi lainnya selain mendapat Daesang, IU juga mendapat penghargaan Bonsang of Song Awards dengan lagunya yang berjudul Through The Night.
11. BTS

BTS, juga dikenal sebagai Beyond The Scene, adalah boyband dengan tujuh anggota yang dibentuk oleh Big Hit Entertainment. Mereka memulai debutnya pada 12 Juni 2013 dengan lagu “No More Dream.”
Pada tanggal 10 Januari 2018, BTS membawa satu trofi Bonsang Of Song Awards dengan lagunya yang berjudul Spring Day.
Hyukoh merupakan band indie yang debut pada tahun 2014 dibawah naungan DRDRamc sebelum akhirnya berpindah label manjadi HIGHGRND. Mereka memenangkan trofi best rock awards dengan lagunya yang berjudul Tomboy.
Grup jebolan program PRODUCE 101 ini berhasil membawa pulang trofi Best Rookie Award setelah berhasil mengalahkan 9 seniman lainnya (termasuk solois dan grup).
Suran adalah seorang penyanyi, penulis lagu serta produser rekaman. Dia memulai debutnya sebagai bagian dari duo bernama, Lodia, pada 9 Juli 2014 di bawah naungan Million Market. Ia memenangkan penghargaan dengan lagunya yang berjudul Wine.
G-Friend adalah idol grup yang beranggotakan enam perempuan di bawah naungan Source Music pada tahun 2015.
Kelompok ini terdiri dari Sowon, Yerin, Eunha, Yuju, SinB dan Umji. Mereka memulai debut mereka dengan EP Season of Glass pada tanggal 16 Januari 2015.
Dan berhasil mendapatkan title sebagai Best Girl Group dengan lagu yang berjudul Fingertip.
Akhirnya setelah 6 tahun debut dan hanya masuk pada kategori nominasi, tanggal 10 Januari 2018 BTOB berhasil membawa pulang trofi Best Male Group dengan lagu yang berjudul Missing You.
BACA JUGA:
DAFTAR PEMENANG HARI KE-2
DIGITAL DAESANG ALBUM OF THE YEAR = BTS

BTS merupakan grup laki-laki pertama dan bukan termasuk tiga agensi besar di Korea yang mampu memecahkan rekor Daesang Album Of The Year setelah 10 tahun musisi SM Entertaiment membawa pulang trofi tersebut.
Mereka membawa pulang trofi dengan title terbesar pada malam itu karena penjualan album Love Yourself : Her, yang mencapai lebih dari 1,493,443 kopi.
- DIGITAL BONSANG of ALBUM AWARD
Sama halnya dengan Bonsang of Song, bedanya adalah penjualan album fisik dan keputusan terakhir akan diputuskan oleh para juri dalam upacara penghargaan tersebut. Inilah daftar pemenang Bonsang of Song Awards 2018 :
Nu’est W

Nu’est yang merupakan singkatan dari New Establish Style Tempo) adalah boyband yang dibentuk oleh Pledis Entertainment. Grup ini memulai debutnya pada tanggal 15 Maret 2012, dengan single digital “Face”. Kelompok ini terdiri dari lima anggota: JR, Aron, Baekho, Minhyun, dan Ren.
Minhyun saat ini tidak mempromosikan dengan grup karena ia terpilih sebagai salah satu anggota Wanna One setelah berpartisipasi dalam serial Produce 101 Season 2.
Mereka membawa pulang trofi Bonsang of Album dengan albumnya yang berjudul W, Here.
2. Monsta X

Grup yang dibentuk oleh Starship Entertainment melalui reality show berjudul No.Mercy di Mnet pada tahun 2015. Kelompok ini terdiri dari tujuh anggota: Jooheon, Shownu, Kihyun, Hyungwon, Wonho, Minhyuk, dan I.M.
Kelompok ini memulai debutnya pada tanggal 14 Mei 2015 dengan EP Trespass pertama mereka. Mereka membawa pulang trofi Bonsang of Album dengan albumnya yang berjudul The Code.
3. Seventeen

Adalah grup boyband yang dibentuk oleh Pledis Entertainment pada tahun 2015. Kelompok ini terdiri dari tiga belas anggota dibagi menjadi tiga sub unit, masing-masing memiliki bidang spesialisasi yang berbeda: Unit Hip-Hop, Unit Vokal, dan Pertunjukan Satuan’. Seventeen telah merilis dua album studio dan empat perpanjangan album.
Mereka membawa pulang trofi Bonsang of Album dengan albumnya yang berjudul Teen, Age.
4. GOT7

Dibentuk oleh JYP Entertainment. Kelompok ini terdiri dari tujuh anggota: JB, Mark, Jackson, Jinyoung, Youngjae, BamBam, dan Yugyeom. Got7 memulai debutnya pada bulan Januari 2014 dengan merilis EP Got It ?, yang memuncak di nomor dua di Gaon Album Chart dan nomor satu di Billboard’s World Albums Chart.
Mereka membawa pulang trofi Bonsang of Album dengan albumnya yang berjudul Flight Log :Arrival.
5. TWICE

Twice menjadi terkenal pada tahun 2016 dengan single mereka “Cheer Up”. Single “TT” mereka berikutnya, dari EP Twicecoaster ketiga mereka: Lane 1, menempati posisi teratas selama empat minggu berturut-turut. EP Twicecoaster adalah album grup wanita K-Pop terlaris tahun 2016, yang terjual 350.852 kopi pada akhir tahun. Dalam 19 bulan setelah debut, Twice telah menjual lebih dari 1,2 juta unit dari empat EP dan album spesial mereka.
Mereka membawa pulang trofi Bonsang of Album dengan albumnya yang berjudul Twicetagram.
6. Taeyon dan Girls Generation

Taeyon yang juga merupakan solois, lead vocal sekaligus leader grupnya mewakili anggota lainnya yang tidak dapat hadir dalam ajang penghargaan tersebut.
Dia dan grupnya berhasil membawa pulang trofi Bonsang of Album dengan albumnya yang berjudul My Voice dan Holiday Night.
7. EXO

Meskipun Lay sebagai anggota EXO-M tidak berpartisipasi dalam album ini, EXO tetap menjalankan aktivitas mereka dan mengeluarkan album baru dengan hanya 8 anggota.
Mereka membawa pulang trofi Bonsang of Album dengan albumnya yang berjudul The War
8. Hwang Chi Yeol

Setelah 10 tahun debut, akhirnya solois Hwang Chi Yeol dapat merasakan manisnya buah kerja keras. Ia membuat debut resminya di tahun 2007, merilis album single digital, Chi Yeul dan sebuah album studio berskala panjang dengan judul, Five Sense.
Pada bulan Maret 2015, dia muncul di I Can See Your Voice sebuah variety show yang tayang di Mnet Korea. Kesuksesannya di acara tersebut menjadi titik balik dalam hidupnya, dan sejak saat itu ia telah tampil di acara TV lainnya.
Dia membawa pulang trofi Bonsang of Album dengan albumnya yang berjudul Be Ordinary.
9. Super Junior

Grup ini mempunyai banyak sekali halang rintang di tahun 2017 ini. Mulai dari kontroversi Sangmin yang menikah dan di larang ikut promosi oleh fansnya sendiri, kemudian Kangin yang terkena kasus menyetir mobil sambil mabuk, ditinggal wamil oleh dua main vokalis. Grup ini tetap bisa membuktikan karya mereka di tengah persaingan ketat dengan junior mereka.
Mereka membawa pulang trofi Bonsang of Album dengan albumnya yang berjudul Play
10. BTS

Meskipun bukan dari tiga agensi besar (SM,YG,JYP Entertaiment) BTS membuktikan kerja keras mereka dengan hasil yang mencengangkan. Banyak yang mengatakan 2017 adalah tahun untuk BTS, mulai dari menang Top Social Artist di Billboard Music Awards, debut panggung mereka di American Music Awards, kolaborasi dengan musisi-musisi ternama Amerika dan masih banyak lagi.
Mereka membawa pulang trofi Bonsang of Album dengan albumnya yang berjudul Love Yourself : Her
- GENIE MUSIC POPULARITY AWARD = EXO
sumber foto dari soompi Genie Music Awards adalah penghargaan berdasarkan pemenang chart domestik.
- CECI ASIA ICON AWARD = TWICE & EXO
sumber foto dari soompi sumber foto dari soompi CeCi Asia Icon Award adalah penghargaan untuk mengakui musisi yang telah membuat nama untuk mereka sendiri di luar negeri dengan bakat, pertunjukan, musik, dan gaya mereka.
- GLOBAL POPULARITY AWARD = EXO
sumber foto dari soompi Golden Disc Global Popularity Award diberikan kepada pemenang berdasarkan chart internasional.
- BEST OST = AILEE
Dalam sebuah drama, tidaklah lengkap apabila tidak mempunyai OST. Drama hits Goblin yang tayang pada 2017 lalu masih membekas di hati para penggemar.
Begitu pula dengan OST yang dibawakan AIlee, ia berhasil membawa pulang trofi Best Ost dengan lagu yang berjudul I Will Go To You Like The First Snow.
Baca juga artikel menarik lainnya terkait K-Pop atau informasi terkini lain di Kabarnesia.